Siapa yang tidak tahu kamera mirrorless yang tahan dengan segala cuaca? Yaitu Nikon 1 AW 1 dengan fitur waterproof dan weather sealed. Dengan bandrol AW, kamera jenis ini bisa dipakai disemua jenis cuaca, oke dibawa hujan-hujanan, kena lumpur bahkan menyelam. Kalau kamu suka snorkeling atau suka keluar-masuk hutan belantara atau jenis manusia outdoor, kamera mirrorless ini akan sangat menggoda. Asal dipakai bersamaan dengan dua lensa seri Nikon 1 yang juga waterproof, lensa kit 11-27.5mm f/3.5-5.6 atau lensa wide 10mm f/2.8 yang dijual terpisah, kamu tidak perlu takut dengan lumpur, air dan hujan lagi.
Nikon menyebut bahwa dengan kombinasi Nikon 1 AW 1 plus lensa khusus tersebut, kita akan mendapatkan lensa yang bisa menyelam sampai kedalaman 15 meter, tahan beku sampai suhu -10 derajat celcius dan tahan dijatuhkan dari ketinggian 2 meter. Kamera ini juga bisa dipakai dengan lensa seri 1 yang lain, namun akan kehilangan kemampuan waterproof-nya.
Didalam jeroannya, kamera ini dibekali dengan sensor format CX dengan resolusi 14.2 megapixel, ISO maksimum 6400, kemampuan merekam video 1080p. Yang menarik, Nikon 1 AW 1 juga dibekali pop up flash yang mampu menyala di dalam air. Semua itu masih ditambah dengan altimeter, pengukur kedalaman air, GPS dan kompas.